9 Desember 2010

SOAL SNMPTN GEOGRAFI
Agun Awan, S.Pd. (Jl.Bandar Ngalim Gg.II/1-A, Bandar Kidul, Mojoroto, Kediri, Indonesia)

1.       Perhatikan satwa berikut :
1)      kuskus
2)      badak
3)      babi rusa
4)      komodo
5)      beruang
6)      orang utan
7)      anoa
Fauna jenis kepulauan Wallace ditunjukkan oleh nomor …
  1. 1, 4 dan 6
  2. 1, 3 dan 7
  3. 2, 5 dan 7
  4. 3, 4 dan 7
  5. 3, 5 dan 6


2.       Contoh-contoh fauna yang sama antara Ethiopian dengan Oriental yaitu ....
  1. tapir, jaguar, dan kuda nil
  2. badak, singa, dan panda
  3. unta, gajah, dan singa
  4. jerapah, komodo, dan harimau
  5. orang utan, komodo, dan bison

3.       Biome tropik, subtropik, sedang, dan kutub merupakan pengelompokkan biome berdasarkan sifat … .
  1. edafik
  2. aquatik
  3. morfologi
  4. regional
  5. klimatik

4.       Hutan dapat berfungsi untuk menjaga banyaknya bunga tanah (humus) dari bahaya erosi karena hutan dapat mengikat atau menahan air hujan. Fungsi ini disebut fungsi ….
  1. estetis
  2. ekonomi
  3. orologis
  4. hidrologis
  5. strategis

5.       Jenis flora berdasarkan iklim dan ketinggian di muka bumi terdiri atas … .
  1. hutan musim, savanna, steppa, dan tundra
  2. hutan musim, savanna, steppa, dan tundra
  3. hutan tropik, hutan musim, savanna, dan gugur
  4. hutan tropik, hutan musim, savanna, dan tundra
  5. hutan tropik, hutan musim, steppa, dan taiga

6.       Perhatikan komposisi penduduk berikut :
1)      tingkat kesehatan
2)      status perkawinan
3)      usia dan jenis kelamin
4)      penduduk kota dan desa
5)      mata pencaharian
Dari daftar di atas yang dapat dijadikan dasar dalam penyusunan komposisi penduduk social ditunjukan oleh nomor …
  1. 1 dan 2
  2. 1 dan 3
  3. 2 dan 4
  4. 3 dan 4
  5. 3 dan 5

7.       Dalam piramida penduduk, Indonesia termasuk dalam golongan penduduk usia muda. Hal ini disebabkan karena … .
  1. sebagian besar penduduk berusia dewasa
  2. penduduk usia lebih dari 60 tahun cukup besar
  3. sebagian besar penduduk berusia 0 – 14 tahun
  4. sebagian besar penduduk berumur antara 15 – 64 tahun
  5. kemungkinan hidup penduduk Indonesia rata-rata mencapai usia <65 tahun

8.       Jika diketahui jumlah penduduk suatu wilayah 1,75 juta jiwa. Angka kelahiran dan kematian setiap 1000 penduduk masing-masing 37 dan 20, maka pertumbuhan penduduk alamianya adalah … .
A.      1,2 %  
  1. 1,7 %  
  2. 2,5 %
  3. 3,2 %
  4. 5,7 %

9.       Ukuran dasar yang dijadikan indikator untuk mengukur kualitas penduduk berdasarkan tingkat kesehatan adalah ... .
  1. sex ratio
  2. crude birth rate
  3. crude death rate
  4. child women ratio
  5. infant mortality rate


10.   Perhatikan komposisi penduduk di bawah ini:

Umur
Jumlah
0-14
12.500
15-64
50.000
65 ke atas
7.500

Dari data di atas, maka angka beban ketergantuangan daerah tersebut adalah … .
  1. 15 %
  2. 20 %
  3. 25 %
  4. 35 %
  5. 40 %

11.   Berdasarkan proses terbentuknya sumber daya alam dapat diklasifikasikan menjadi … .
  1. dapat diperbaharui dan tidak dapat diperbaharui
  2. di atas permukaan dan di dalam bumi
  3. melimpah, sedikit, dan terbatas
  4. ekonomis dan non ekonomis
  5. alamiah dan budidaya

12.   Perhatikan sumber daya alam di bawah ini !
1)      minyak bumi
2)      biji besi
3)      gas alam
4)      panas bumi
5)      emas
6)      batu bara
7)      timah
Sumber daya alam yang termasuk sumber daya alam energi adalah … .
  1. 1, 2, 3, 4
  2. 1, 3, 4, 5
  3. 1, 3, 4, 6

  1. 1, 4, 5, 6
  2. 1, 5, 6, 7


13.   Sistem penambangan batubara yang paling cocok dilakukan di Sumatera Selatan  adalah pertambangan terbuka. Hal ini disebabkan karena … .
A.      lapisan terletak dekat permukaan bumi
B.      biaya yang diperlukan sedikit
C.      tidak memerlukan keahlian tinggi
D.      umur lapisan masih muda
E.       lapisan kondisi labil

14.   Bahan galian  yang terjadi dari magma dan bertempat di dalam atau berhubungan dan dekat dengan magma adalah … .
  1. bahan galian magmatik
  2. bahan galian pematik
  3. bahan galian hasil pengendapan
  4. bahan galian hasil pengayaan sekunder
  5. bahan galian hasil metamamorfosis

15.   Tambang timah yang terbesar di Indonesia terdapat di Pulau … .
  1. Nusakambangan
  2. Bangka Belitung
  3. Karimunjawa
  4. Seram
  5. Nias

16.   Sumber daya alam akan bernilai ekonomis apabila … .
  1. dieksploitasi secara besar-besaran
  2. cukup dieksplorasi saja
  3. dieksploitasi untuk memenuhi kebutuhan saat ini
  4. dieksploitasi untuk memenuhi kebutuhan manusia
  5. dieksploitasi untuk memenuhi kebutuhan sekarang dan masa mendatang

17.   Sumber daya alam yang persediaannya tidak dapat dikembalikan seperti semula dikenal … .
  1. unrenewable recources
  2. reneweable recources
  3. unreneweable product
  4. inhousetable resources
  5. continous resources

18.   Berikut ini adalah yang bukan termasuk fungsi hutan secara ekologis adalah … .
  1. stabilitas oksigen di udara
  2. menjaga aliran permukaan
  3. untuk kegiatan industri
  4. menjaga tata air tanah
  5. habitat kelestarian flora dan fauna

19.   Sumber daya alam bahan galian dapat dikelompokkan menjadi bahan galian golongan A, B dan C. Yang merupakan bahan galian golongan C antara lain … .
  1. uranium, minyak dan gas alam
  2. aspal, besi, dan minyak bumi
  3. gas alam, belerang, dan emas
  4. pasir, batu, dan gamping
  5. batubara, besi, dan aspal

20.   Berikut ini yang bukan termasuk sifat-sifat sumber daya alam antara lain …
  1. sumber daya alam bersifat terbatas
  2. sumber daya alam tersebar secara tidak merata
  3. sumber daya alam selalu berkaitan satu dengan yang lain
  4. sumber daya alam selalu dapat diperbaharui asal kita mau melakukannya
  5. semua sumber daya alam memberikan manfaat dan nilai ekonomis bagi manusia                                                                                                                                                                                                                                                                                        Buatmu : Fitria, Sandhi & Wanodya.                              
  6.  

    Tidak ada komentar: