23 Oktober 2010

KEDIRI TEMPO DOELOE
 Agun Awan, S. (Jl.Bandar Ngalim II/1-A, Bandar
 Kidul, Mojoroto, Kediri, Indonesia)

Kawasan Pasar Pahing di Jalan HOS Cokroaminoto dulunya ternyata bukan pasar. Pada tahun 1800-an kompleks Pasar Pahing pernah menjadi rumah dinas Bupati Kediri waktu itu, Pangeran Slamet Poerbonegoro.

Menurut Cerita, dulu ada kereta api yang beroperasi dengan rute Pare – Pasar Pahing lewat pesantren. Klo anda jeli di perempatan babtis ada bekas relnya. Orang sering menyebutnya Kereta kluthuk, mungkin karena kereta dengan kapasitas dan loko yang kecil, Kereta ini sering digunakan pedagang sayur di Pasar Pahing.


Pasar ini terkenal dengan pasar yang khusus menjual kebutuhan rumah tangga ringan,seperti pakaian dan makanan. Buka setiap pukul 06.00 – 18.00. malam harinya, diseputar pelataran pasar dan dijalan umum,berubah menjadi tempat untuk menjajakan jajan pasar.

Sebagai pasar umum dengan berbagai jenis kebutuhan hidup sehari hari; Berdiri diatas tanah seluas 14.480 M2, fasiltas pasar terdiri dari : 468 unit kios , Loss sebanyak 727 unit didukung dengan fasilitas parkir, MCK, Musholla dengan daya listrik 3.500 watt. dengan perkiraan jumlah pedagang 1195 orang.


Pasar pahing Baru Kediri

Saat ini Pasar pahing direnovasi menjadi 2 lantai, sayangnya lantai 2 kurang diminati pedagang karena sepi. Untuk itu pengelola melakukan terobosan menjadikan Pasar Pahing menjadi salah satu sentra Handphone dan elektronik (silahkan kunjungi website PDpasar di bawah bila ada yang berminat membuka konter handphone di pasar pahing)

Dinas Koperasi dan UMKM Kota Kediri menyatakan bahwa Pasar pahing akan dijadikan wisata kuliner ala Kya-Kya Surabaya di Kediri. Sudah ada seratus lebih PKL yang siap memadati jalan HOS Cokroaminoto. Wisata ala Kya-kya ini direncanakan akan digelar pada setiap malam minggu. Dengan meniru konsep Kya-Kya tersebut diharapkan pusat keramaian malam minggu yang biasanya terkonsentrasi di Jalan Dhoho dapat terpecah.
“Biasanya kalau malam minggu kan yang rame jalan Dhoho, nah dengan adanya kya-kya Pasar Pahing ini diharapkan agar keramaian malam minggu bisa bergeser di Pasar Pahing,” jelas Ir. Haris Candra Purnama, MM, Kepala dinas Koperasi & UMKM Kota Kediri. Saat ini Dinas Koperasi & UMKM sudah pada tahap negosiasi dengan BNI untuk pendanaan wisata kuliner tersebut. “Dana dari BNI sudah ada, kita sekarang sedang koordinasi kepala kelurahan yang terkait. Dan tentu saja dengan para PKL yang setiap malam ada di sepanjang jalan Cokroaminoto.”
Wisata kuliner Kya-Kya ini nantinya akan menggunakan badan jalan untuk dipasangi tenda-tenda milik PKL. Dan tentu saja karena memfungsikan badan jalan, otomatis akan dilakukan penutupan jalan HOS Cokroaminoto mulai dari perempatan Reco Pentung hingga sebelah timur pasar Pahing. “Untuk itu juga kita akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan dan Satpol PP,”
Pasar Pahing : Jl. Hos Cokroaminoto telepon 0354-696874 Kota Kediri.

Foto Kantor Pos Kediri 1930

Foto-foto kuno kantor pos tahun 1930. Dari kantor pusat sampai kantor pos di kecamatan-kecamatan. silahkan dinikmati 


Kantor pos minggiran
Kantor pos minggiran

Kantor pos papar
 Kantor pos papar

Kantor pos purwoasri
 Kantor pos purwoasri

Kantor pos pare
 Kantor pos pare

Kantor pos Gurah
 Kantor pos Gurah

Kantor pos wates
 Kantor pos wates

Kantor pos kandangan
 Kantor pos kandangan

Kantor pos keras
 Kantor pos keras

Kantor pos kediri 1930
Kantor pos kediri pusat 1930

Pabrik Gula Minggiran

Koleksikampus di belanda sana. Foto ini diambil pada tahun 1920. Lokasinya di sebelah utara pasar Bangsongan, di sekitar stasiun minggiran sekarang.

Pabrik gula minggiran
Mesin PG minggiran

Pabrik gula minggiran
PG minggiran

Pabrik gula minggiran
PG minggiran

Gerbang jalan kediri minggiran

Gerbang jalan kediri minggiran tahun 1910
dan ada juga gerbang masuk ke daerah minggiran dari arah kediri. Foto tahun 1910.

Foto Kuno – Stasiun Kediri

Dari hasil googling juga, foto-foto kuno stasiun kediri. Terletak di pertengahan Jalan dhoho.

stasiun kediri lama 1892
stasiun kediri lama 1892

stasiun kediri lama 1910
stasiun kediri lama 1910

jl dhoho pertigaan stasiun kediri kuno 1930
stasiun kediri kuno 1930

Foto Kediri Tempo Dulu

Dari dulu sering ada yang menanyakan foto kediri kuno/lawas. Ada salah seorang teman SMA yg memasang koleksi foto Kediri kuno pas banjir sekitar tahun 1955, fotografernya adalah Kakeknya sendiri.
Jalan klenteng
Jalan klenteng

Stasiun kediri lama
jl dhoho pertigaan stasiun kediri

societeit brantas
societeit brantas

societeit brantas
Jembatan lama tahun 1955

Pertigaan jembatan lama
Pertigaan jembatan lama

Pertigaan jembatan lama
Pertigaan jembatan lama 1955

Foto Kuno – Jembatan lama Kediri

Jembatan lama di bangun sekitar tahun 1907. Jembatan lama ini menghubungkan kediri timur dan kediri barat.
Jembatan lama tahun 1900
Jembatan lama tahun 1900-an (au)
societeit brantas

Jembatan lama tahun 1955 (pr)
Ada mitos di masyarakat kediri bahwa pantang menikahkan pasangan dari kediri timur dan kediri barat. Wallohuálam.
Buatmu : Inung,Sukma & Savana.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

ada ndak ya kelompok pecinta sejarah atau bangunan lawa di kota kediri ??

Anonim mengatakan...

terus belajar dan berkarya.................hancurkan kebodohan............